Dokumentasi Diskusi Kecil

Dokumentasi Kegiatan Diskusi Bareng Sekprodi
Sabtu, 20 November 2021, HMPS PGMI UIN Sunan Kalijaga mengadakan diskusi kecil yang bertema "Skill yang Dikembangkan Guru untuk Menghadapi Era 5.0". Pada diskusi kecil ini HMPS PGMI UIN Sunan Kalijaga juga mengundang narasumber inspriratif untuk menyampaikan materi diskusi yaitu: Ibu Fitri Yuliawati, S.Pd.Si., M.Pd.Si (Sekretaris Prodi PGMI UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta). Diskusi kecil 2021 ini dihadiri oleh kurang lebih 60 peserta dengan Moderator acara yaitu Amelia Kholis Siregar. Materi yang dibawakan oleh narasumber sangat bermanfaat dan memotivasi peserta dalam dunia pendidikan.
Pada diskusi kecil ini narasumber menyampaikan beberapa materi mengenai hal-hal yang berkaitan dengan dunia pendidikan diantaranya meneganai pendidikan inklusif dan perubahan sistem kurikulum. Pendidikan inklusif merupakan sistem penyelenggaraan pendidikan yang memberikan kesempatan kepada peserta didik yang memiliki kelainan atau bakat istimewa untuk mengikuti pendidikan secara bersama-sama dengan peserta didik pada umumnya. Pendidikan inklusif juga pernah diterapkan di Indonesia sebelum adanya SLB. Pendidikan inklusif ini sangat membutuhkan guru pendamping khusus untuk memimpin jalannya pembelajaran. Salah satu aspek yang sering berubah-ubah dalam dunia pendidikan indonesia adalah perubahan sistem kurikulum. Perubahan sistem kurikulum ini merupakan hal yang sangat lumrah seiring dengan berkembangnya zaman. Perubahan kurikulum di Indonesia juga merupakan perubahan pada proses pembalajarannya. Narasumber pada diskusi kecil yang dilaksanakan oleh HMPS PGMI UIN Sunan Kalijaga juga memberikan sedikit motivasi untuk calon-calon guru yang akan mendatang yaitu guru yang baik adalah guru yang mau belajar, dengan mau belajar kita akan keluar dari zona nyaman kita saat ini untuk menjadi guru yang bisa dihormati oleh peserta didik, orang tua peserta didik, maupun seluruh pihak sekolah. Jika seorang guru tidak mau belajar, maka yang menjadi korban adalah para peserta didik. Pada diskusi kecil ini HMPS PGMI juga membagikan E-Certificate bagi peserta yang telah mengikuti diskusi sampai selesai.
Untuk itu simpulan akhir pada diskusi kecil kali ini adalah tetaplah belajar dan mau untu keluar dari zona nyamannya kita. Nantikan diskusi yang akan datang selanjutnya. Kami ucapkan terima kasih bagi peserta dan narasumber, semoga dengan mengikuti diskusi ini mendapatkan banyak pengetahuan dan wawasan mengenai dunia pendidikan. (Nabila Tasya)